Edy, Ugas dan Heri pasrah siapapun yang terpilih menjadi sekda.
PROBOLINGGO, BERITAKATA.id - Tiga calon sekretaris daerah (sekda) Kabupaten Probolinggo menyatakan pasrah dan siap saling dukung siapapun nanti yang ditakdirkan menjadi sekda.
Hal itu disampaikan ketiga calon sekda, yaitu Asisten Pemerintahan dan Kesra Heri Sulistyanto, Kepala Bakesbangpol Ugas Irwanto, dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Edy Suryanto.
"Kami sudah tos, saling menumpuk tangan kanan, sepakat pasrah dan mendukung siapapun yang terpilih menjadi Sekda," kata Heri di stasiun radio Bromo FM kompleks Gedung Islamic Center Kraksaan, Selasa (29/112022).
Ketiga calon sekda tersebut mengenakan seragam batik Korpri dan didampingi Kepala Diskominfo, Statistik dan Persandian Yulius Christian.
Menurut Heri, sekda merupakan amanah yang berat. Dirinya berjanji untuk saling support dalam menjalankan tugas dan menyelenggarakan pemerintahan.
Adapun Ugas, menyerahkan sepenuhnya kepada Wabup Probolinggo Timbul Prihanjoko mengenai calon pengganti Sekda Soeparwiyono.
"Kami bertiga rekan di Pemkab Probolinggo. Siapapun yang jadi, kita tetap bersama membangun Kabupaten Probolinggo lebih maju," ujar Ugas.
Sama dengan Heri dan Ugas, Edy pun sepakat untuk saling mendukung dan menyukseskan program pemerintah demi masyarakat Kabupaten Probolinggo.
"Semua perjalanan hidup ini sudah diatur oleh Allah SWT. Tugas sebagai abdi negara harus terus dioptimalkan di manapun posisinya," kata Edy. ig/fa
© . All Rights Reserved. Powered by beritakata.id