Polisi Temukan 65 Jeriken BBM Tak Jauh dari Pom Paiton

Polisi menunjukkan 65 jeriken yang ditemukan

PROBOLINGGO, BERITAKATA.id – Polisi menemukan puluhan jeriken yang diduga untuk menampung BBM ditemukan saat melakukan patroli pemantauan BBM di pom atau SPBU Sumberanyar, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo.

Kapolsek Paiton, Iptu Maskur Ansori menyebut, puluhan jeriken itu ditemukan Jumat (2/9/2022) sekitar pukul 22.10 WIB, berjarak 150 meter dari SPBU Sumberanyar. 

“Awalnya kami menerima laporan kalau ada warung yang terbakar saat tengah melaksanakan patroli gabungan bersama Bripka Feri Muji Triagusta anggota Satlantas Polres Probolinggo guna pemantauan BBM di SPBU Sumberanyar,” kata Maskur, Selasa (6/9/2022).

Dari laporan itu, pihaknya mendatangi lokasi dan ditemui warung milik Lilik terbakar.

Petugas yang datang ke lokasi langsung melakukan upaya pemadaman. Hingga akhirnya, api berhasil dipadamkan.

Pihak kepolisian langsung mencari apa penyebab kebakaran itu.

“Ditemukan bahwa api berasal dari satu unit sepeda motor yang terbakar, yang tangki sepeda motor tersebut sudah dimodifikasi dan diduga untuk mengisi BBM dari SPBU untuk dipindahkan ke jeriken,” jelas Maskur. 

Kemudian petugas menyisir di sekitar area TKP. Mereka menemukan barang berupa tiga unit Sepeda Motor, satu unit sepeda motor sudah dalam keadaan terbakar, 65 jeriken berbagai ukuran tanpa isi, lima jeriken berbagai ukuran berisi BBM, dua keranjang jerikan dari besi, selang air dan corongan BBM.

Setelah itu, petugas melakukan interogasi kepada saksi-saksi. Akan tetapi, dari keterangan yang diperoleh, mereka tidak mengetahui siapa pemilik dari barang-barang yang diamankan oleh petugas. ig/fat

728

© . All Rights Reserved. Powered by beritakata.id