Plt Bupati membagikan bendera merah putih kepada masyarakat Banyuanyar.
PROBOLINGGO, BERITAKATA.id – Plt Bupati Probolinggo Timbul Prihanjoko gowes sambil membagikan bendera merah putih, usai meresmikan Wisata Hutan Jati Raya (WHJR) Forest di Desa Liprak Kidul, Kecamatan Banyuanyar, Kamis (4/8/2022).
Plt Bupati didampingi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Kabupaten Probolinggo Budi Purwanto, Kepala Bakesbangpol Ugas Irwanto, Kepala Dinas Perhubungan Taufik Alami, Kepala Diskominfo Yulius Christian, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Hari Kriswanto serta Camat Banyuanyar Imam Syafi’i bersama jajaran Forkopimka Banyuanyar.
Peresmian WHJR Forest ini diawali dengan gowes bersama dengan start dari SMP Negeri 1 Banyuanyar dengan menempuh rute sejauh 4 kilometer hingga garis finish di kawasan WHJR Forest.
Sepanjang jalur gowes bersama tersebut, Plt Bupati Timbul dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Probolinggo Hj. Nunung Timbul Prihanjoko serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Probolinggo membagi-bagikan bendera merah putih kepada masyarakat sebagai bagian dari program “Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih”.
"Kegiatan ini digelar dalam rangka untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatannya kita lakukan dalam bentuk gowes bersama dengan masyarakat sambil bagi-bagi bendera merah putih sekaligus untuk meresmikan Wisata Hutan Jati Raya Forest yang ada di wilayah Kecamatan Banyuanyar,” kata Timbul.
Terkait dengan diresmikannya WHJR Forest tersebut, Plt Bupati memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya. Sebab ini merupakan sebuah upaya untuk lebih mengeksplorasi potensi-potensi yang ada di desa.
“Saya sangat salut dengan apa yang dilakukan oleh para pemuda yang ada di sini. Sebab tidak semua pemuda mempunyai gagasan semacam ini. Ayo bersama-sama membangun di desa masing-masing. Harapannya, apa yang sudah dilakukan ini dirawat bersama-sama. Kita hargai upaya pemuda untuk kemajuan desanya. Tentunya ini tidak lepas dari kerja sama dan kemauan untuk bersama-sama membangun desa,” pungkasnya. ig/fa
© . All Rights Reserved. Powered by beritakata.id